Sabtu, Desember 10, 2011

Romansa Embun #5 (penutup)

Apakah kamu melihat langit malam ini (10/12) ? apakah kamu menantikannya? Sebuah cahaya yang sebentar lagi lenyap, ini sudah sepertiga (20.37) . Memang ini sudah malam, tapi 'surya' masih ada . Pantulan cahaya ke bulan yang membuat malam ini begitu indah seperti malam-malam kemarin. Namun sayang, gerhana ini membunuhnya. Selamat tiggal 'surya' , semoga esok ku masih berjumpa dengan embun yang menempel akrab bersama bayi rumputku. Selamat malam dewa, terimakasih kau tak kabulkan permintaanku. #5

Jumat, Desember 09, 2011

Romansa Embun #4

ini asing, siapa kamu? kamu adalah dewa. tepatnya dewa 'Surya' . Selamat datang di bumi, dunia yang penuh dengan ketidakpastian, segalanya mungkin terjadi. Dewa, berbelas kasihlah kepadaku, hanya satu inginku, biarkan embun ini abadi. Hanya ini . Entah pagi, siang, maupun malam. #4

Kamis, Desember 08, 2011

Gloomy Sunday




Lau misteri di Era-nya , pengiring lagu kematian .

Rabu, Desember 07, 2011

Romansa Embun #3

Balita rumput, kamu balita rumput di semester ini. memang kamu kecil dan sekilas seperti balita -  balita rumput lain. Sulit tuk menemukanmu, sulit untuk memahamimu, dan teramat mudah tuk mengabaikanmu. Namun embunku menemukanmu, singgah dalam hijaunya klorofilmu. menyelimutimu dalam indahnya pagi. Balita rumputku ku temukan dirimu. Tumbuhlah dan jadilah rumput yang hijau. #3

Selasa, Desember 06, 2011

Romansa Embun #2

Iya benar, kamu sang "surya" menghempaskan embunku begitu saja. Memaksaku kembali menanti waktu datangnya pagi. "surya pagi" berbeda dengan kamu, dan "surya senja" berbeda lagi. Kamu yang ku benci namun tetap yang kurindukan. Kamu datang dan seolah menyumpal mulutku, membiarkan hatiku yang berbicara. Seakan kamu tahu kamu adalah "SURYA" yang ku inginkan. #2

Senin, Desember 05, 2011

Romansa Embun #1

Menatap pagi menyentuh romansa embun . Keadaan hari ini sama dengan kemarin . Satu kata yang sepertinya akan kekal yaitu "menunggu" . Mengapa kau tidak seperti kuda pacu yang berlari kencang?hanya menunggu dan menunggu . itulah jawaban romansa embunku . hanya datang pagi ini tapi setelah siang akan menguap sederhana. #1

Sabtu, Desember 03, 2011

Inspirasiku (^_^)







Video ini menjadi dasar inspirasi saya dalam mendapatkan ide cerita tentang tema "hari tua" . Menonton video klip ini membuat saya percaya akan adanya suatu cinta yang tulus, terdengar klise memang tapi ini membuktikan adanya cinta dalam kondisi apapun, senang maupun duka. Waktu memang terus berjalan tanpa kita bisa hentikan, namun inilah kekuatan cinta, selalu ada bagi kalian yang tulus.

Senin, November 21, 2011

STOP MOTIONS

Cara Membuat Stop Motion Movie


Ini sebenernya aga menyimpang dari Photoshop, tapi gak-apa-apa lah.. hanya sekedar pengetahuan aja..


Stop motion movie adalah Film yang dibuat dengan potongan-potongan gambar yang saling berhubungan satu sama lain nya.. saya sudah kasih contoh Stop motion movie di postingan saya sebelumnya. Memang hasilnya gak gitu bagus.. frame nya masih goyang-goyang.. karena pake alat seadanya aja.. itu juga dibantuin sama anak saya buatnya.. hehe.. yang blom tau video nya saya kasih lagi deh..



Film diatas dibuat dengan potongan-potongan gambar yang nanti akan saya kasih..

Untuk membuatnya dibutuhkan alat-alat :



  • Kamera

    Kamera saku gak apa-apa.. yang saya pake untuk membuat film diatas pake kamera saku kok.. Kamera SLR lebih bagus lagi.. tapi jangan maksain.. kecuali emang niat untuk bikin film. hehehe..

  • Tripod

    Ini fungsinya untuk menyangga aja biar kamera nya diem dan tetap di posisi bidik. Saya gak pake Tripod.. tapi pake manual yaitu kardus bekas sepatu.. hehehe.. jadi hasinya masih agak goyang-goyang.. Inti nya.. yang penting kamera tetap posisi bidik nya.

  • Objek

    Saya gunakan mobil-mobilan TRANSFORMERS punya anak saya.. itu juga gak gitu bagus.. jadi keliatan masih kaku proses transform menjadi robotnya. . kalo ada modal sih enaknya beli mainan transformer yang bagus sekalian biar gerakannya bisa alami.

  • Komputer

    Ini harus! karena kita perlu mengolah foto-foto nya menjadi film. Lagi-lagi Saya gunakan software seadanya yang ada di komputer yaitu Windows Movie Maker ( hanya ada di windows XP Ke atas ).. Sebenernya banyak sekali software pengolah film yang bagus-bagus.. tapi untuk ini saya cukup butuh si windows Movie Maker aja.. Pake Photoshop bisa juga dengan system Layer seperti yang saya sudah posting disini.. tapi itu butuh Layer yang banyak.. jadi lebih baik jangan pake photoshop..

  • CD/DVD Burning Software

    Software untuk burning ke CD / DVD supaya bisa diliat di TV pake DVD player atau CD player. Saya pake NERO EXPRESS..


Sekarang kita menuju cara pembuatannya.. Start Action


Pasang Kamera trus foto mobil pada posisi awal, gerakan mobil perlahan dengan mengikuti alur cerita .. trus foto lagi.. gerakan lagi.. foto lagi.. gitu aja seterusnya sampe kita dapat banyak posisi mobil dan beberapa angle. Saya kasih semua gambar untuk pembuatan film ”Transformers” mainan diatas. jadi gak usah motret lagi.. dan supaya ngerti yang saya maksud.


Gambar-gambar nya download disini


Gambarnya :



Kalo udah dapet semua gambar.. sekarang kita edit pake Windows Movie maker..


Buka Windows movie maker yang letaknya di START > Programs > di windows XP atau VIsta.


Import seluruh gambar di windows movie maker


animationss


Select semua files foto yang udah disiapkan..



Klik OK.


Klik Tool > Option di windows movie maker.. Klik Advanced .. ubah Picture duration menjadi yang angka terkecil.. ini tujuannya biar nanti gak ada Jeda.



Sekarang Drag Semua Gambar di jendela movie maker ke video Time Line Bar.. Pake Story board juga gak apa-apa..



Secara otomatis gambar udah terbentuk sendiri berdasar urutan file di Timeline Bar.



Sekarang coba di Play.. Kalo mau tambah musik.. Import dulu musiknya ke windows movoe maker. trus drag ke bagian musik bar di bawah timeline. atur deh panjang pendek nya musik..


Kalo dirasa udah beres semua.. Save.. ke WMV.


Klik FIle > Save Movie Files (Untuk XP )atau Klik FIle > Publish Movie ( Untuk Vista)



Selesai deh.. kalo mau upload di youtube juga bisa pake format WMV..


Sekarang Langkah-langkah Burning..


Saya pake NERO Express burning nya .. dan banyak kok software Nero yang trial .. atau download Nero Express disini


Kalo udah punya .. Buka Nero Express


Start > Programs > Nero > Nero 9 > Nero Express


Klik Video CD untuk membuat VCD atau DVD video files untuk membuat DVD…


nero


Klik Add File.. Pilih video yang kita udah buat tadi..


nero2


Tampilan NEro setelah di Add file


nero21


Klik NEXT…


nero3


Klik Burn untuk Mulai CD burning.. Jangan lupa masukin CD kosong nya dulu .. :D


Kalo udah beres.. silahkan Nonton di TV pake VCD.


Selamat Mencoba… Tetep Kreatif, tetep belajar dan Stop Dreaming Start Action !





Artikel Cara Membuat Stop Motion Movie ini dipersembahkan oleh Tutorial Photoshop Gratis. Kunjungi Wallpaper, Font, Desktop Theme Gratis Pokoknya Serba Gratis. Baca Juga Adobe Photoshop Tutorials


by: MozaProject

ON LINE Full

Senin, November 14, 2011

HAPE


Hape zaman SMA saya terbukti anti maling...

....Suatu ketika saya dan teman saya(hudan) , Kami hendak pulang sahabis bermain sepak bola disekolah. Kami melewati banyak toko dan pedagang-pedagang yang sedang sibuk menjajakan dagangannya. Hal tersebut memang akrab dengan kami karena sekolah kami memang berada di kawasan Comboran - Pasar Besar Malang. Memang waktu sudah menunjukan sekitar pukul 4 sore, keadaan memang sudah sedikit sepi. Ketika kami melewati pasar besar, tiba- tiba ada dua orang laki - laki yang menghampiri kami. " eh, kamu yang mukulin adhekku ya?" tanya salah satu laki-laki itu dengan tegas. Saya yang memang tidak merasa melakukan apa-apa ya tenang saja,saya jawab setiap pertanyannya. Begitu pula dengan teman saya, meladeni pertanyaan orang tersebut dengan serius. Sampai pada saat mereka membawa kami ke lantai atas yang tempatnya digunakan sebagai parkir kendaraan Mall Matahari. Perasaan saya sudah tidak enak dari awal. Langkah saya sengaja saya perlambat hingga membuat jarak yang cukup jauh dari teman saya dan satu orang di depan. Namun dibelakang saya masih ada seorang lagi yang mengawasi. Yaah,saya sempat dilema antara mau lari atau terus mengikutinya. Disatu sisi kalo saya kabur bisa,tapi teman saya berada di depan,disisi lain ini semua akan menghampiri bahaya. Akhirnya saya memutuskan untuk tetap mengikutinya. Satu kata sempat keluar dari teman saya,"Kita harus membela kebenaran !" Saya mendengar itu seakan seperti emot di kartun - kartun yang bakground biru gelap dengan tanda air serta garis garis berada di kepala. Lalu berhentilah kami disudut tangga. Percakapan semakin serius dengan pertanyaan - pertanyaan yang mulai aneh.
Perkenalan dimulai, Saya menanyakan nama orang tersebut dan dia menjawab "Suyid!" Karena geroginya teman saya menanyakannya lagi, dijawabnya lagi dengan masih sabar. Wah, ternya teman saya benar benar grogi, ia bertanya lagi, " apa? Juliet???" Orang itupun semakin naik pitam,dengan nada tinggi ia menjawab "SUYID!!!!" Baru teman saya sadar. "Jaminan!" Suyid berujar. Jaminan apa ? kami bingung, ternyata mereka mulai membongkar isi tas kami.Tidak didapati apa-apa dari tas kami,adanya ya LKS,buku,penggaris,setip..hahaha... Mereka meminta dompet,saya buka dompet saya, gak ada isinya..hahaha.. maklum anak SMA, lalu hal terakhir adalah "HAPE", dengan pedenya saya tunjukan hape saya seperti pada gambar disamping(>_<) dan teman saya juga menunjukan hapenya. Punya teman saya sih merk Sony erricson typenya lupa saya, tapi ya berkamera. Diambilnya hape kami, dengan hape saya disebelah kanan dan hape teman saya disebelah kiri digenggamnya. Sial banget tuh orang, lihat anan lihat kiri, bergantian hape kami diamati. Seperti menimbang sesuatu, lalu saya terkejut hape saya dikembalikan, "Udah masukan!" ujarnya. Tapi hape teman saya masih digenggamnya. "ini buat jaminan emang kalo kamu bukan orang yang mukulin adheku(versi Indo)" Kami hanya terdiam seperti terbius dengan pikiran - pikiran yang sebelumnya sudah diancam macem- macem oleh orang-ornag itu. Seketika itu mereka berlalu, namun kami masih terpaku. Saya mencoba membuka percakapan," owalah, membela kebenaran sampe kehilangan hape rek". Teman saya lalu tertawa memikirkan kejadian yang barusan dialami. Didekat sana ada mushola, lalu kami sholat ashar, dan mendoakan orang - orang itu tadi mendapat hidayah ( sok bijak laah) dengan sedikit menghibur diri. Lalu kami putuskan pulang membawa cerita kepada orang tua dirumah. (^_^) # saya sakit hati kenapa hape saya dikembalikan,iya - iya jelek,merknya aneh,kuno,mono,bocel2 !!!! Preman2 aja gak doyan !!! Huh... apa prenman juga masih punya kasian yaa.. hadeee !!! *(-__-')


Sabtu, November 12, 2011




Sort Movie !!!! Moza Project .. Chek it this Out !

Senin, Oktober 31, 2011

Quotes of Love

Love is like a butterfly, when you hold it firm it will crash and when you hold it loose it will fly away.
-Elias

If this is a crush, then I don’t know if I could take the real thing if it happens.
-Anon

Love is purest if pain is deepest.
-ROSELLE FELIPE

It hurts to love someone and not be loved in return, but what is the most painful is to love someone and never find the courage to let the person know how you feel.
-Anon

If you are cold at night, let the promise of my love cover you like a warm blanket
-Matthew White

We say we love flowers, yet we pluck them. We say we love trees, yet we cut them down. And people still wonder why some are afraid when told they are loved.
-Anon

What time will I be happy?, maybe now that your with me?
-franchet drew

The first time you fall in love, it changes your life forever, and no matter how hard you try the feeling never goes away.
-Nicholas Sparks

Selasa, Agustus 23, 2011

Rabu, Juni 15, 2011

Kurang Tidur membuat Cowo kurang GREENG !!!


Kurang tidur tak hanya membuat tubuh lekas letih dan dilanda stres, tapi juga mempengaruhi performa seksual, terutama bagi kaum pria.

Fakta itu dikemukakan oleh para peneliti dari Universitas Chicago. Mereka melakukan penelitian terhadap hormon-hormon dalam tubuh pria yang memiliki waktu tidur kurang dari lima jam setiap harinya. Para peneliti menemukan, pada pria yang kurang tidur, hormon testosteron mereka menjadi sangat berkurang.

Tak hanya itu, kurang tidur juga membuat otot dan tulang menjadi lemah. Energi pun seakan menjadi habis.

Yang tak kalah menarik, saat diteliti lebih lanjut, pengaruh berkurangnya hormon testosteron pada pria karena kurangnya waktu tidur membuat kemunduran performa fisik yang signifikan. Para ahli mengatakan, kurang tidur dapat membuat fisik pria menjadi 15 tahun lebih tua dari umur sesungguhnya.

"Rendahnya hormon testosteron berpengaruh pada turunnya kualitas kesehatan," kata Prof Eve Van Cauter, ketua tim peneliti seperti dikutip dari Telegraph.

Rendahnya hormon testosteron tadi kemudian membuat pria kehilangan hasrat seksualnya. Keletihan fisik pun membuat pria seakan tak sanggup lagi untuk melakukan kegiatan apa pun — termasuk kegiatan seksual.

Gerhana Bulan Terlama


REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Peneliti astronomi dan astrofisika Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan), Thomas Djamaluddin, menyatakan peristiwa Kamis dini hari nanti berpeluang menjadi salah satu gerhana bulan total terlama sepanjang sejarah. "Lamanya saat total sekitar 100 menit karena posisi bulan nanti dekat dengan pusat bayangan bumi," ujar Thomas.

Ia menjelaskan, lama gerhana bulan total memang bergantung pada pertama, jarak lintasan bulan terhadap pusat bayangan bumi, dan kedua, jarak bulan terhadap bumi.

Secara umum, kata Thomas, tidak ada dampak signifikan dari gerhana bulan tersebut. Salah satu yang mungkin akan menarik perhatian adalah kemungkinan pasang air laut maksimum. "Hal tersebut terjadi karna posisi bumi, bulan, dan matahari hampir berbentuk garis lurus. Efek gabungan ketiganya adalah pasang maksimum," ujarnya.

Gerhana bulan total nanti bisa dilihat di seluruh wilayah Indonesia tanpa terkecuali. Hanya saja khusus untuk masyarakat yang tinggal di wilayah Papua tidak akan bisa melihat fase akhir dari gerhana bulan total karena saat itu sudah pagi. "Namun dari wilayah Indonesia barat hingga tengah akan bisa menyaksikan seluruh fase dari gerhana tersebut," kata Thomas.

TIK dan Pendidikan


Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) sebagai bagian dari ilmu pengetahuan dan teknologi secara umum adalah semua teknologi yang berhubungan dengan pengambilan, pengumpulan, pengolahan, penyimpanan, penyebaran, dan penyajian informasi. (Kementerian Negara Riset dan Teknologi, 2006: 6).

Jika dilihat pada saat sekarang ini perkembangan teknologi informasi terutama di Indonesia semakin berkembang. Dengan adanya teknologi informasi dan komunikasi dapat memudahkan kita untuk belajar dan mendapatkan informasi yang kita butuhkan dari mana saja, kapan saja, dan dari siapa saja. Dalam dunia pendidikan perkembangan teknologi informasi mulai dirasa mempunyai dampak yang positif karena dengan berkembangnya teknologi informasi dunia pendidikan mulai memperlihatkan perubahan yang cukup signifikan. Banyak hal yang dirasa berbeda dan berubah dibandingkan dengan cara yang berkembang sebelumnya. Saat sekarang ini jarak dan waktu bukanlah sebagai masalah yang berarti untuk mendapatkan ilmu, berbagai aplikasi tercipta untuk memfasilitasinya.

Di Indonesia yang notabenenya sebagai negara berkembang dimana ketersediaan infrastruktur komunikasi yang masih minim mengakibatkan kesempatan setiap orang untuk mendapatkan informasi dan pengetahuan menjadi terbatas. Ketersediaan infrastruktur ini sangat terasa di daerah-daerah yang proses memperoleh informasinya masih terbatas. Hal ini dikarenakan di Indonesia penyebaran teknologi informasi dan komunikasi belum merata, sekarang ini hanya di kota-kota besar sajalah yang sudah dengan mudah menikmati dan memanfaatkan fasilitas yang tersedia. Dengan demikian perkembangan pendidikan pun menjadi terhambat dan juga tidak merata.

Salah satu wadah yang dirasa paling berperan dalam dunia teknologi informasi dan komunikasi di Indonesia saat ini adalah internet. Di Indonesia terutama yang berada di kota-kota besar sudah banyak masyarakat yang mempunyai akses internet, sehingga pemanfaatan internet sebagai salah satu media pembelajaran dan pencarian informasi dan pengetahuan dapat lebih maksimal walaupun akses internet di Indonesia belum sepenuhnya dapat dirasakan semua orang.

Informasi melalui media internet, bisa menjadi salah satu kunci untuk membuat dunia pendidikan di Indonesia mempunyai standar yang sama dengan negara lain. Dengan menggunakan media internet, pemerintah dan institusi pendidikan sudah mulai menerapkan pola belajar yang cukup efektif untuk diterapkan bagi masyarakat yang memiliki kendala dengan jarak dan waktu untuk mendapatkan informasi terutama informasi dalam dunia pendidikan. Salah satu metode yang mulai diterapkan yaitu pembelajaran distance learning. Metode distance learning merupakan suatu metode alternatif dalam pemerataan kesempatan dalam bidang pendidikan. Sistem ini diharapkan dapat mengatasi beberapa masalah yang ditimbulkan akibat keterbatasan tenaga pengajar yang berkualitas. Metode distance learning sangat membantu siswa atau masyarakat dalam mempelajari hal-hal atau ilmu-ilmu baru dengan tampilan yang lebih menarik dan mudah untuk dipahami. Dalam pengaksesan dan pemanfaatan metode ini, peran internet sangatlah diperlukan, karena melalui internet seseorang dapat mengirim file atau meng-upload file yang ingin dipublikasikan dan melalui internet juga seseorang dapat mengakses file yang ingin dicari. Selain metode distance learning, masih banyak metode-metode lain yang sangat membantu dalam meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia, diantaranya dengan adanya modul-modul pembelajaran gratis yang tersedia, portal pembelajaran online, dll.

Jika kita bercermin ke negara lain, perkembangan teknologi informasi dan komunikasi di Indonesia bisa dibilang cukup tertinggal. Peran pemerintah sangat diharapkan untuk meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi di Indonesia. Pemerintah diharapkan dapat menyamaratakan perkembangan teknologi informasi disemua daerah di negara ini. Pemerintah diharapkan dapat membantu daerah-daerah yang penyampaian proses informasinya masih minim dan tidak hanya fokus pada daerah atau kota-kota besar saja seperti yang terjadi pada saat sekarang ini, karena pada kenyataannya peran daerah dalam mendukung perkembangan teknologi informasi dan perkembangan pendidikan di Indonesia sangatlah penting.

Dengan belum meratanya penyebaran teknologi informasi akan berpengaruh terhadap proses perkembangan pendidikan. Hal ini dikarenakan peran teknologi informasi di dunia pendidikan sangatlah penting. Dengan adanya teknologi informasi segala macam ilmu pengetahuan dan informasi dapat diterima dan didapatkan dengan mudah dan cepat. Dalam kehidupan kita dimasa mendatang, sektor teknologi informasi dan komunikasi merupakan sektor yang paling dominan. Siapa saja yang menguasai teknologi ini, maka dia akan menjadi pemimpin dalam dunianya.

Kamis, Maret 31, 2011

Pria Lebih Mahir Berbelanja

Selama ini banyak yang berpikir bahwa berbelanja adalah hal yang mahir dilakukan para wanita. Namun penelitian justru berkata sebaliknya.

Menurut sebuah penelitian yang dikutip dari Geniusbeauty.com, wanita kalah dari pria dari segi waktu serta efisiensi berbelanja. Berikut penelitiannya:

Penelitian ini dilakukan oleh produsen pakaian asal Inggris, Austin Reed. Sebanyak 3.000 pria dan wanita menjadi peserta dalam penelitian itu. Dari hasil penelitian yang dilakukan secara terpisah antara pria dan wanita terungkap bahwa, wanita berbelanja layaknya pergi ke museum.

Saat berbelanja, wanita memerlukan waktu yang jauh lebih lama ketimbang pria. Mereka akan mengelilingi pusat perbelanjaan terlebih dahulu, sebelum akhirnya memutuskan untuk berbelanja. Jangan heran bila walau para wanita akhirnya tidak membeli apapun sama sekali meskipun telah mengelilingi pusat perbelanjaan.

Sebaliknya, pria tak butuh waktu lama untuk berbelanja. Mereka membeli barang pertama yang menurutnya menarik. Dan bisa langsung pergi dari pusat perbelanjaan tanpa terganggu potongan harga atau penawaran menarik lainnya. Terbukti pria lebih fokus saat berbelanja ketimbang wanita.

Sebanyak 75 persen pria peserta survei mengaku langsung menuju barang yang dicarinya saat datang ke pusat perbelanjaan, sementara hanya 45 persen wanita yang melakukan hal itu. Namun lucunya, jumlah belanjaan para pria biasanya tetap lebih mahal dari wanita. Mereka menghabiskan uangnya untuk membeli aneka kebutuhan busana juga gadget terbaru yang disukainya.

Para peneliti mengambil kesimpulan bahwa pria terbukti lebih piawai dan efisien dalam berbelanja. Tak hanya itu, para pria juga selalu memilih barang-barang yang bermutu dan tahan lama ketimbang wanita yang seringkali hanya mementingkan mode semata.

Tujuh Tanda Pria (Serius) Jatuh Cinta

Pria memang selalu bersikap manis saat berhadapan dengan wanita pujaannya. Namun apakah ia benar-benar jatuh cinta?

Berikut tujuh tanda pria benar-benar jatuh cinta seperti dikutip dari Sheknows.com.

1. Membawakan barang-barang

Pria selalu ingin berlagak bak pahlawan di depan pujaannya. Saat ia jatuh cinta, pria tak ingin melihat wanitanya kesulitan. Hal-hal kecil seperti membawa barang bawaan atau belanjaan akan dilakukannya.

2. Selalu melihat pasangannya sempurna

Ketika sang pria selalu menganggap pasangannya sempurna, bahkan dalam keadaan berkeringat dengan penampilan seadanya, itulah tandanya bahwa ia benar-benar jatuh cinta. Bukan ketertarikan fisik semata.

3. Membantu tanpa diminta

Jika pria tanpa diminta selalu membantu kesulitan pasangannya, itu adalah salah satu tanda ia benar-benar jatuh cinta. Hal ini bukan hanya karena sang pria ingin dianggap sempurna, namun juga berarti bahwa ia peka dan peduli akan kebutuhan pasangannya.

4. Mendengarkan semua keluhan

Saat seorang pria mau mendengarkan segala keluhan pasangannya dengan penuh perhatian dan kepedulian, itu adalah salah satu tanda ia serius jatuh cinta. Ia tak sekedar mendengar, tapi juga mampu mengeluarkan kata-kata manis yang membuat pasangannya tenang.

5. Memikirkan pasangan di setiap langkahnya

Tak perlu melihat hal-hal yang kecil, coba saja perhatikan saat si pria membuat kopi atau teh. Jika ia juga membuatkan, atau minimal menanyakan keinginan pasangannya, itu tandanya ia selalu memikirkan pasangannya di setiap langkahnya. Pria yang tengah jatuh cinta juga akan selalu memasukkan pujaan hatinya ke dalam rencana masa depannya.

6. 'Supir pribadi'

Si pria rela mengantar dan menjemput pasangannya walau itu berarti ia harus berjibaku dengan kemacetan jalan yang luar biasa. Namun demi memastikan keselamatan sang pujaan hati, ia rela melakukannya.

7. Memasak hanya untuk membuat pasangannya terkesan

Pria kerap menghindari pekerjaan yang dianggapnya terlalu merepotkan. Namun demi membuat pasangannya terkesan, memasak pun ia lakoni. Tak selalu harus memasak, jika ia telah berkorban melakukan hal-hal yang tidak ia kuasai demi wanitanya, itu sudah merupakan tanda ia tengah jatuh cinta.

Rabu, Maret 30, 2011

diet kok gagal terus ya..??? (tanya kenapa

Semua orang yang mengalami kelebihan berat badan, tentu tidak asing lagi dengan melakukan apa yang disebut diet, karena sudah bukan suatu hal yang baru lagi. Tetapi tahukah Anda apa yang dimaksud dengan diet?

Melakukan diet yang benar berarti mengatur pola makan dengan benar.Tapi yang sering terjadi adalah, melakukan diet dengan mengurangi porsi makan karena diyakini bahwa hal tersebut akan mengurangi berat badan. Namun pada kenyataannya yang terjadi adalah, jika porsi makan dikurangi maka berat badan akan turun dalam kurang dari 3 minggu.Tetapi apakah Anda tahu yang sebenarnya sedang terjadi di dalam tubuh Anda ?

Jika porsi makan anda dalam jumlah yang sangat kecil, maka tubuh Anda, secara otomatis akan menerima tanda-tanda bahaya kelaparan. Oleh karena itu, tubuh Anda akan membakar kalori lebih sedikit dan metabolisme tubuh Anda akan melambat dari biasanya sehingga berat badan Anda berkurang.

Ketika Anda sudah berhenti diet, maka porsi makan Anda. lebih banyak dari sebelumnya.Bukan karena Anda serakah atau rakus, tetapi karena tubuh Anda memerlukan makanan lebih dalam rangka mengembalikan apa yang hilang ketika anda melakukan diet. Tapi begitu Anda berhenti diet, Anda akan mengalami kelebihan berat badan.

Ketika anda lapar, tubuh anda akan dihadapkan dengan pilihan untuk membakar lemak atau otot.. Karena lemak adalah energi cadangan yang paling penting untuk bertahan hidup, maka yang dibakar adalah otot dan kemudian lemak.Tetapi ketika Anda berhenti diet maka berat badan Anda kembali seperti semula.

Bila anda berolahraga tanpa sarapan, maka anda akan merasa lapar sewaktu. Akibatnya, Anda cenderung makan dalam porsi yang banyak. Untuk mendapatkan kesehatan yang optimal, anda perlu sarapan tapi pagi. hindari makan 2-3 jam sebelum tidur. Hal ini perlu karena ketika anda tidur, tubuh anda akan tumbuh dan berkembang, metabolisme tubuh anda melambat ketika sedang tidur, dan makanan yang belum dicerna dalam tubuh akan disimpan, yang berarti anda akan menjadi gemuk. Jika Anda menghindari makan 2-3 jam sebelum tidur, Anda akan memberi tubuh Anda waktu yang cukup mencerna makanan. Dengan begitu, ketika Anda tidur, Anda tidak akan dapat menyimpan kalori sebagai lemak.

Anda perlu makan dalam jumlah yang cukup, tidak kurang dan tidak lebih. Tapi bagaimana untuk mengetahui jumlah makanan yang cukup? Apakah jumlah tersebut cukup bagi Anda untuk makan dengan porsi normal? Untuk mengetahui waktu makan Anda, cobalah untuk makan perlahan-lahan. Ini berarti bahwa anda memperlambat proses makan Anda.

Bila biasanya dapat menghabiskan semangkok mi atau sepiring nasi goreng, atau kue, dalam waktu lima menit maka cobalah untuk membuat waktu makan anda menjadi 20 menit atau lebih jika Anda bisa. karena Anda membutuhkan waktu 20 menit untuk memberitahu otak ketika anda sudah kenyang. Anda bisa mencegah kekenyangan atau makan terlalu banyak, hanya dengan memperlambat waktu makan anda.

Ketika Anda berencana untuk melakukan diet yang sehat, makan janganlah berpikir bahwa semua makanan itu buruk. dengan tidak boleh makan makanan yang digoreng, tapi harus direbus dan sebagainya karena tidak semua makanan buruk,. Mari ubah persepsi Anda. Bukan berarti anda tidak boleh makan lemak atau nasi sama sekali.

Jika Anda tidak makan lemak, tubuh Anda akan sakit, karena lemak digunakan untuk melarutkan vitamin A, D, E, K, yang berguna bagi tubuh. Kekurangan lemak tersebut justru memicu sejumlah penyakit. Lemak sehat didapat dari minyak zaitun extra virgin, hazelnut, almond, alpukat, jambu mete, dan lain-lain. Jika Anda mengganti minyak goreng biasa dengan minyak zaitun murni, maka Anda memasak dengan minyak sehat.

Dibawah ini adalah beberapa tips sederhana.

* Makanlah makanan segar yang langsung diambil dari alam seperti sayuran dan lain –lain.
*
* Jangan biasakan makan makanan insatan. Mengapa? Karena dalam makanan instan, ada banyak pemanis buatan, dan zat yang bermanfaat untuk memperpanjang daya tahan produk.
* Sebut saja dalam makanan kaleng, jika ada tulisan bebas lemak, Anda akan berpikir bahwa makanan itu sehat, tetapi pada bahan atau isinya terbuat dari sirup jagung fruktosa tinggi, ini adalah bahan berbahaya dan membuat Anda menjadi gemuk, jagung fruktosa menggunakan gula super, yang bisa membuat gula darah anda karenadapat dengan cepat meningkatkan jumlah lemak Anda.
*
* Produk makanan yang bebas lemak bukan jaminan bahwa produk itu sehat, karena. Ada banyak komposisi tersembunyi yang tidak memiliki dampak yang jelas bagi tubuh anda. Asal Anda tahu, gula memiliki berbagai nama, seperti fruktosa, glukosa, maltosa, dan sukrosa.

CARA ATASI SULIT TIDUR (INSOMNIA)

Gangguan tidur atau sulit tidur yang sangat umum terjadi bukan hanya pada orang tua saja tetapi juga bagi anak muda seperti kesulitan untuk tertidur, terbangun dan sulit sekali untuk tidur kembali atau selalu terbangun lebih awal. Waktu ideal untuk tidur sebanyak 6-8 jam sehari. Namun, seiring bertambahnya usia biasanya menjadi 4 jam sehari dan tingkat pulasnya pun dapat berkurang. Hal ini masih normal terjadi dan belum tentu dikategorikan sebagai insomnia.

Pengertian insomnia mencakup banyak hal. Insomnia dapat berupa kesulitan untuk tidur atau kesulitan untuk tetap tertidur. Bahkan seseorang yang terbangun dari tidur, tetapi merasa belum cukup tidur dapat disebut mengalami insomnia (Japardi 2002). Dengan demikian, insomnia merupakan ketidakmampuan untuk mencukupi kebutuhan tidur balk secara kualitas maupun kuantitas. Kenyataannya, insomnia bukan berarti sama sekali seseorang tidak dapat tidur atau kurang tidur karena orang yang menderita insomnia sering dapat tidur lebih lama dari yang mereka perkirakan, tetapi kualitasnya kurang.

Ada tiga jenis insomnia yaitu insomnia inisial, insomnia intermiten, dan insomnia terminal. Insomnia inisial adalah ketidakmampuan seseorang untuk dapat memulai tidur. Insomnia intermiten adalah ketidakmampuan untuk mempertahankan tidur atau keadaan sering terjaga dari tidur. Sedangkan insomnia terminal adalah bangun secara dini dan tidak dapat tidur lagi.

Penyebab insomnia yaitu:
- Stres atau kecemasan—Anda didera kegelisahan yang dalam, biasanya karena memikirkan permasalahan yang sedang dihadapi.
- Depresi. Selain menyebabkan insomnia, depresi juga bisa menimbulkan keinginan untuk tidur terus sepanjang waktu karena ingin melepaskan diri dari masalah yang dihadapi. Depresi bisa menyebabkan insomnia dan sebahknya insomnia menyebabkan depresi.
- Kelainan-kelainan kronis. Kelainan tidur (seperti tidur apnea), diabetes, sakit ginjal, artritis, atau penyakit yang mendadak seringkali menyebabkan kesulitan tidur.
- Efek samping pengobatan—Pengobatan untuk suatu penyakit juga dapat menjadi penyebab insomnia.
- Pola makan yang buruk. Mengonsumsi makanan berat sesaat sebelum pergi tidur bisa menyulitkan Anda jatuh tidur.
- Kafein, nikotin, don alkohol. Kafein dan nikotin adalah zat stimulan. Alkohol dapat mengacaukan pola tidur Anda.
Kurang berolahraga—juga bisa menjadi faktor sulit tidur yang signifikan.

Perawat dapat membantu klien mengatasi insomnia melalui pendidikan kesehatan, menciptakan lingkungan yang nyaman, melatih klien relaksasi, dan tindakan lainnya.

Upaya-upaya yang dapat dilakukan untuk mengatasi insomnia yaitu:
a. Memakan makanan berprotein tinggi sebelum tidur, seperti keju atau susu. Diperkirakan bahwa triptofan, yang merupakan suatu asam amino dari protein yang dicerna, dapat membantu agar mudah tidur.
b. Usahakan agar selalu beranjak tidur pada waktu yang sama.
c. Hindari tidur di waktu siang atau sore hari.
d. Berusaha untuk tidur hanya apabila merasa benar-benar kantuk dan tidak pada waktu kesadaran penuh.
e. Hindari kegiatan-kegiatan yang mem bangkitkan minat sebelum tidur.
f. Lakukan latihan-latihan gerak badan setiap hari, tetapi tidak menjelang tidur.
g. Gunakan teknik-teknik pelepasan otot-otot serta meditasi sebelum berusaha untuk tidur.

Kamis, Maret 24, 2011

ELABORATED LIKELIHOOD MODEL (PR)

ELABORATED LIKELIHOOD MODEL
(MODEL ELABORASI KEMUNGKKINAN)

Model Elaborasi Kemungkinan adalah sebuah model bagaimana sikap dibentuk dan berubah yang dikembangkan oleh RE Petty dan JT Cacioppo pada awal tahun 1980. Pusat untuk model ini adalah "elaborasi kontinum", yang berkisar dari elaborasi rendah (pemikiran rendah) menuju elaborasi tinggi (berpikir tinggi). ELM membedakan antara dua rute yaitu “rute sentral” dan “rute pinggir.”
Rute pertama sebagai “rute sentral”—sebuah situasi di mana orang secara aktif memikrkan sebuah ide. Dengan mengandalkan rute ini, Anda akan berasumsi bahwa orang yang tertarik dengan pesan yang Anda sampaikan, mempunyai waktu untuk mendengarkan pendapat Anda, dan dapat mengevaluasi bukti yang Anda sampaikan dengan pikiran terbuka.
 Konsep dalam rute ini adalah bagaimana publik dapat dengan mudah dipengaruhi tergantung pada karakteristik lingkungan dari pesan itu sendiri, seperti kredibilitas sumber, kualitas cara pesan disampaikan, daya tarik pesan, atau slogan yang menarik yang terkandung dalam pesan. Ketika publik tertarik dengan pesan yang disampaikan maka akan ada inesiatif dari publik untuk menanggapi dan mengevaluasi pesan tersebut, demikian yang biasa disebut dengan dukungan opini publik. Hal inilah yang kemudian menjadi relevansi antara ELM dengan Public Relations. Konsep tersebut yang biasa muncul pada orang-orang Public Relations dalam usaha memengaruhi sikap dan perilaku orang lain.
 Implikasi, membuat House of Journal ( salah satu media komunikasi PR yang diterbitkan sendiri oleh perusahaan, dapat berupa buletin, majalah, surat kabar, newsletter, atau koran dinding perusahaan ). House of Journal dibutuhkan untuk pencapaian citra positif dan dukungan opini publik. Pembacanya tersegmentasi sesuai dengan target publik perusahaan tersebut. House of Journal itu sendiri mencakup dua aspek yaitu fact finding dan identifikasi masalah. Dalam fact finding PR mencari dan mengumpulkan data tentang kebutuhan publik akan isi media, gaya dan bentuk media itu sendiri. Sementaradalam identifikasi masalah PR berusaha untuk melihat sasaran dari media komunikasi itu sendiri. Baru bisa ditentukan sasaran pembacanya, yang menyangkut isi dan rubrikasi pada target khalayak pembaca itu. Melalui rubrikasi itu akan terceermin informasi yang bersifat informatif, edukatif, hiburan, dan gayanya lebih dialogis. Di Indonesia House of Journal berkisar untuk kepentingan atau alat manajemen.
 Contoh,
PT Telkom Indonesia sedikitnya menerbitkan tiga bentuk ( majalah, buletin dan newsletter ) dari lima bentuk House of Journal.
http://telkomopen.com
Model elaborasi kemungkinan {elaboarated likelihood model} juga mengajukan sebuah “rute pinggir” di mana orang-orang akan lebih mudah dipengaruhi oleh hal-hal seperti pengulangan, juru bicara yang sangat kredibel, atau bahkan juga dengan keuntungan {reward} yang nyata. Rute ini ditujukan kepada orang-orang yang memerlukan banyak pemikiran dan kehati-hatian dalam menerima komunikasi persuasif dari sebuah pesan yang diterima ( misalnya pidato, iklan,dll ) untuk menentukan manfaat dari sebuah argumen yang terkandung dalam isi pesan. Dengan kondisi tersebut, terdapat dua kemungkinan jika pesan tersebut mengandung sedikit manfaat dari argumen yang disajikan, maka pesan tersebut tidak tersampaikan atau ditolak. Sebaliknya jika pesan tersebut mengandung banyak manfaat dari argumen yang disajikan, maka pesan tersebut akan diterima.
 Konsep dalam rute ini adalah bagaimana memengaruhi publik yang memiliki banyak pemikiran dan kehati-hatian dalam membuat keputusan dengan penyampaian pesan yang berulang, juru bicara yang sangat kredibel, atau bahkan dengan keuntungan yang nyata. Hal inilah yang kemudian menjadi relevansi antara ELM dengan PR. Praktisi public relation sering menggunakan konsep tersebut dalam merancang pesan mereka.
 Implikasi, memaksimalkan peran PR sebagai fungsi manajemen yang strategis
yaitu :
1. Fact Finding, mencari dan mengumpulkan data, termasuk data penyebab.
2. Membentuk pusat informasi.
3. Memilih juru bicara yang mampu dan berpengalaman. Memastikan bahwa juru bicara mendapatkan semua data dan informasi yang benar ( memiliki kredibilitas )
4. Memberikan keterangan yang cukup, jelas dan benar kepada publik
5. Membuat dokumentasi berupa foto, tape, atau video sebagai data.

 Contoh,
Penerapan rute pinggir yang sukses mengubah perilaku yang ditemukan dalam kerja public relations di perusahaan yang bergerak di bidang pengurangan berat badan. Mereka menawarkan kupon dan diskon kepada orang untuk bergabung dengan program mereka. Mereka menyediakan konseling gratis melalui telepon jika rencana manajemen berat tubuh itu terlalu rumit. Anda mungkin akan memperoleh video latihan gratis, diary, dan pengakuan dari mereka yang sudah berhasil mengurangi berat badannya. Para selebriti dibayar untuk menurunkan berat mereka dan keberhasilan pengurangan berat itu kemudian dipublikasikan bersama dengan Anda. Walaupun kontrol berat badan mencegah banyak problem kesehatan, tetapi hal ini tidak menjadi pesan utama yang bisa membantu orang dengan masalah berat badan. Program ini bersifat langsung, tetapi tidak persuasif.

Selasa, Maret 22, 2011

Krisis Kepercayaan Terhadap PSSI ( Public Relation)

Latar belakang masalah
Haus akan prestasi sepakbola TIMNAS sangat dirasakan oleh masyarakat indonesia khususnya pecinta bola di Indonesia.sejak sepeninggal Era TIMNAS Primavera persepakbolaan di Indonesia menurun drastis. Tak satu gelar regional maupun Internasional dapat diraih oleh TIMNAS Indonesia.Kekecewaan masyarakat semakin bertambah manakala sistem Liga di Indonesia yang tak kunjung membaik . Polemik-polemik permasalahan teknis seperti kualitas wasit, infrastruktur stadion, pembinaan usia dini, hingga politisisasi persepakbolaan pun menyelimuti kelamnya prestasi TIMNAS dibawah naungan PSSI.PSSI dianggap gagal dalam membina persepakbolaan di Indonesia. Pecinta persepakbolaan Indonesia menginginkannya adanya suatu perubahan besar,hal ini mengindikasikan adanya suatu krisis kepercayaan terhadap PSSI .
Permasalahan yang dihadapi oleh PSSI semakin meruncing ketika bursa calon ketua umum PSSI dibuka. PSSI dibawah kepemimpinan Nurdin Hahid selama dua periode dianggap tidak menjawab keinginan masyarakat akan prestasi dan kemajuan persepakbolaan Indonesia. Namun sebaliknya dianggap sebagai pencideraan persepakbolaan di Indonesia dengan permasalahan-permasalahan yang tak kunjung terselesaikan.Bentuk nyata terhadap kekecewaan pecinta bola di Indonesia terhadap kinerja PSSI khususnya di bidang pengelolaan Liga Indonesia ialah lahirnya LPI(Liga Premier Indonesia) yang mengusung profesionalisme meskipun masih belum mendapat izin dari PSSI atau berstatus ilegal. Puncaknya pada akhir Februari 2011 para suporter diberbagai daerah mengadakan demostrasi besar-besaran di jakarta demi terciptanya revolusi dalam tubuh PSSI.
Permasalahan-permasalahan yang terus dituai oleh PSSI mendapat perhatian dari Federasi Asosiasi Sepakbola Internasional (FIFA).FIFA menyatakan keprihatinannya yang mendalam atas kisruh yang tengah melingkupi Persatuan sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI). Otoritas sepakbola sedunia itu meminta semua pihak menahan diri dan sama-sama mengembangkan suasana kondusif.



Research permasalahan
1. Spesifikasi masalah
a. Strukturisasi pengurus PSSI
Kisruh restrukturisasi ditubuh kepengurusan PSSI terus berlanjut hingga menimbulkan ketidak pastian di masyatrakat . Bursa pencalonan ketua umum PSSI pun cukup pelik hingga maju ditingkat banding setelah dua calon ( George P,........... ) agal menjadi calon ketua PSSI . Permasalahan yang terus berlarut-larut akan berakibat buruk terhadap citra PSSI sebagai organisasi persepakbolan Indonesia.
b. Pengelolaan liga
Bak cerita klasik, perkembangan liga di Indonesia terkesan sangat lambat. Berbagai masalah-masalah yang dihadapi oleh Liga Indonesia dari dulu hingga sekarang belum ada penyelesaian yang baik. Wasit masih menjadi sorotan utama permasalahan kompetisi yang masih dinilai belum bekerja secara profesional. Kecurangan-kecurangan seperti pengaturan skor pertandingan, kompromi negosiasi hukuman, dan lain-lain masih menghiasi pengelolaan kompetisi liga di Indonesia.
c. Pengelolaan TIMNAS
Penurunan prestasi TIMNAS tak lepas dari tanggung jawab pembinaan PSSI yang dinilai kurang maksimal. Pembinaan usia dini yang kurang maksimal menjjadi salah satu faktor penting regenerasi dan perbaikan kualitas TIMNAS.
d. Tuntutan masyarakat Indonesia
Masyarakat Indonesia menginginkan adanya revolusi dan perbaikan di tubuh PSSI. Masyarakat mengharapkan kualitas liga yang lebih baik dan peningkatan prestasi TIMNAS.
e. Teguran FIFA
Terkait dengan kisruh restrukturisasi di tubuh PSSI, FIFA sebagai organisasi tertinggi persebakbolaan dunia memberi perhatian khusus kepada permasalahaan PSSI tersebut. Sebagai anggota dari FIFA,PSSI diberi instruksi dalam jangka waktu kurang dari 20n pekan untuk segera mengadakan kongres guna menyelesaikan segala polemik yang terjadi.


Strategi Publik Relation dalam permasalahan PSSI
1. Penguasaan massa
Meredam emosi masyarakat agar tidak berbuat hal-hal yang anarkis, seperti demonstrasi, perusakan fasilitas umum, penyegelan terhadap kantor-kantor cabang PSSI yang tersebar di berbagai daerah, dengan penginformasian kepada masyarakat bahwa masalah yang terjadi di tubuh PSSI telah berada di bawah pengawasan DPR dan Menpora, hal ini menjadi jaminan masalah tersebut akan segera terselesaikan dan ditemukan solusi terbaik, tidak hanya untuk institusi PSSI melainkan bagi masyarakat pada umumnya. Sehingga dapat menimbulkan kembali ekspektasi masyarakat terhadap PSSI. Ini merupakan langkah awal memperbaiki citra buruk PSSI.
2. Menginformasikan kepada masyarakat bahwa akan ada banyak evaluasi dari tubuh PSSI, mulai dari persiapan kongres, sistem pemilihan ketua umum PSSI, program kerja PSSI, hingga kinerja yang dijalankan untuk merealisasikan program-program yang telah direncanakan. Sistem pemilihan pengurus-pengurus PSSI harus lebih selektif dan kompeten di bidangnya, sehingga tidak menimbulkan permasalahan yang sebelumnya pernah terjadi.
3. Memberi kepercayaan kepada masyarakat dan FIFA sebagai organisasi persebakbolaan internasional yang membawahi PSSI bahwa PSSI mampu menyelesaikan masalah ini tanpa ada pihak yang dirugikan.
4. Menjalin hubungan baik dengan Media Massa
Penggunaan media massa berperan penting untuk menyebarkan informasi-informasi mengenai program-program PSSI ke seluruh kalangan masyarakat. Dengan demikian diharapkan terdapat adanya kejelasan mengenai penyelesaian permasalahan PSSI